Misteri Dan Mitos Jembatan Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar

/ Monday 2 April 2018 /
Misteri Dan Mitos Jembatan Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar
Misteri Dan Mitos Jembatan Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar. Keindahan alam Indonesia memang sudah terkenal di manca negara. Salah satu tempat yang sangat menarik untuk kita kunjungi adalah Air Terjun Grojogan Sewu. Tempat wisata ini terletak di Tawangmangu Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah. Bagi orang-orang yang tinggal di kawasan Karang anyar dan Kabupaten sekitarnya pasti sudah tidak asing dengan tempat wisata ini.

Air Terjun Grojogan Sewu memang menawarkan keindahan yang sangat luar biasa sekali. Dengan panorama pegunungan di sertai dengan hawa pegunungan yang dingin menambah keasrian tempat ini. Banyak wisatawan domestik maupun wisatawan asing yang berkunjung di tempat ini. Mereka sesekali mengabadikan keindahan tempat wisata ini dengan telepon genggamnya.

Tempat yang sangat menarik untuk berfoto terletak di Jempatan yang berada di bawah Air terjun Grojogan Sewu ini. Banyak muda mudi yang berfoto di area jembatan tersebut. Bisa dibilang jembatan tersebut merupakan tempat yang sangat menarik untuk berfoto.

Namun perlu kalian semua ketahui bahwa Jembatan yang berada di bawah Air Terjun tersebut menyimpan banyak Misteri dan Mitos. Misteri dan Mitos tersebut memang santer berkembang sejak jaman dahulu kala.

Konon jika suatu pasangan yang statusnya belum menikah atau pasangan yang masih dalam tahap pacaran pergi ke air terjun grojogan sewu dan melewati jembatan tersebut maka hubungannya pasti akan berakhir entah itu karena sebab apa tetapi banyak orang yang mempercayainya terutama warga sekitar.

konon air terjun grojogan sewu pernah digunakan Baladewa putra Bima untuk bertapa saat sebelum terjadinya perang Bharatayudha agar Baladewa tidak ikut perang karena khawatir kesaktiannya tidak dapat ditandingi.

Seperti yang kami bilang sebelumnya, mitos tentang jembatan tersebut sudah ada sejak jaman dahulu kala. Sampai sekarang ini warga sekitar menyebut jembatan tersebut dengan sebutan "Kretek Pegar" yang artinya adalah "Jembatan Pemisah". 

Misteri Dan Mitos Jembatan Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar
Misteri Dan Mitos Jembatan Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar

Terlepas dari Misteri dan Mitos tentang jembatan pemisah ini, tempat ini memang sangat indah sekali. Kalian akan rugi kalau anda tidak mampir ke tempat wisata Air Terjun Grojogan Sewu Karanganyar ini. 2 jam dari kota Solo anda bisa mendatangi tempat ini. tentunya dengan akses jalan yang sangat mudah dan kalian bisa mengunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Sepanjang perjalanan anda akan disuguhi pemandangan yang indah dan tentunya anda juga akan bisa melihat kera-kera yang bergelantungan di pohon bahkan kera yang terlalu agresif akan mendekat pada kita. Maka dari itu dihimbau untuk waspada saat berada di dekat kera kera tersebut.

Bagi kalian yang ingin mengabadikan momen-momen berharga diatas jembatan ini dengan orang terkasih kalian, berdoa dan percaya bahwa jodoh itu di tangan Tuhan. 





About

 
Copyright © 2010 Hanomman, All rights reserved
Design by DZignine. Powered by Blogger